HOTLINE : Telp (024) 7672-5928 | WhatsApp +62 857-0004-4605

Cara memilih mesin fotocopy rekondisi cukup mudah dilakukan apabila Anda memahami teknisnya, hal tersebut tentunya tidak dipahami secara otodidak. Banyak sekali tips untuk Anda ketika memilih mesin fotocopy rekondisi agar bisa mendapat mesin sesuai dengan kebutuhan dan anggaran yang ada.

Anda pasti sudah tahu, bagaimana kinerja sebuah mesin fotocopy. Untuk itu Anda harus mengetahui cara memilih mesin fotocopy rekondisi yang benar. Cara ini dapat Anda gunakan Jika ingin membeli mesin fotocopy rekondisi dengan baik.

Cara Memilih Mesin Fotocopy Rekondisi

Daftar Isi

Bagaimana Cara Memilih Mesin Fotocopy Rekondisi Berkualitas?

1. Cermat Dalam Memilih

Cara yang pertama ialah cermat dalam memilih. Mesin fotocopy rekondisi adalah salah satu jenis mesin fotocopy bekas yang berasal dari luar negeri, dan dijual belikan di Indonesia. Masih mempunyai kondisi mesin yang sangat baik, karena bisa dikatakan hampir 90% seperti mesin fotocopy yang baru.

Mesin yang satu ini dulunya mendapatkan perawatan mesin yang sangat baik, pastinya harganya murah dan terjangkau apabila dibandingkan dengan mesin fotocopy baru. Walaupun bekas tentunya mesin fotocopy kondisi mempunyai kualitas yang sangat terjamin.

2. Menilik Suku Cadang

Jika Anda memilih untuk membeli mesin fotocopy rekondisi, maka biasanya suku cadang mesin fotocopy tersebut masih asli atau bawaan. Hal ini karena orang luar negeri hanya menggunakan suku cadang asli, dalam melakukan perawatan terhadap mesin fotocopy yang mereka miliki.

Hal ini berbeda dengan fotocopy lokal, biasanya terlihat jelas letak perbedaannya. Karena pada umumnya suku cadang yang terdapat di dalam mesin fotocopy telah tercampur dengan berbagai jenis suku cadang berbeda. Oleh karena itu Anda harus berhati-hati ketika ingin membelinya.

Baca Juga: Bagian-Bagian Mesin Fotocopy yang Wajib Anda Ketahui

Usahakan jangan sampai tertipu dengan penampilan mesin fotocopy lokal tersebut. Dari sini Anda sebagai calon pembeli mesin fotocopy rekondisi adalah harus cermat dalam memilih. Anda harus mengetahui sebagus apapun mesin fotocopy, yang suatu saat nanti pasti akan terjadi kerusakan.

Untuk mengatasi hal tersebut tentunya Anda harus memilih mesin fotocopy yang mempunyai suku cadang yang mudah ditemukan. Karena akan mempunyai banyak sekali ketersediaan stok di dalamnya. Untuk itu mesin fotocopy bisa diperbaiki dengan mudah dengan stok yang sangat banyak.

3. Menghitung Jumlah Counter

Hampir di setiap mesin fotocopy yang ada tentunya mempunyai counter yang bertugas untuk mencatat jumlah penggunaan copy. Maka sebisa mungkin Anda harus mencari counter pemakaian copy yang tidak terlalu tinggi. Anda bisa mencari yang standar dan menyesuaikan dengan kualitas dan kondisi.

4. Cek Kondisi Drum

Dalam memilih mesin fotocopy rekondisi Anda juga harus mengecek kondisi drum yang ada di dalamnya. Drum adalah bagian yang sangat penting dalam mesin fotocopy, jangan sampai Anda membeli mesin fotocopy yang kondisi drumnya telah muncul bintik-bintik. Anda harus membeli mesin fotocopy yang kondisi drumnya masih sangat baik.

5. Garansi dan Pelayanan

Salah satu hal yang sangat penting dan harus Anda perhatikan ketika membeli sesuatu yang berharga termasuk mesin fotocopy adalah garansi. Oleh sebab itu, Anda harus membeli mesin fotocopy yang mempunyai garansi dan support dari teknisi terbaik.

Karena Apabila Anda membeli mesin fotocopy maka dua hal ini sangat dibutuhkan sekali. Sebelum membeli usahakan untuk bertanya terlebih dahulu, apakah akan mendapat garansi serta layanan dari tim support.

Dengan adanya cara memilih mesin fotocopy rekondisi ini, maka bisa Anda gunakan jika ingin membeli mesin fotocopy rekondisi. Hal ini merujuk pada kecermatan dalam memilih dan menilik suku cadang yang ada di dalam mesin tersebut.

Baca Juga: Rekomendasi Mesin Fotocopy Berwarna dan Terbaik

Nah, bagi Anda yang tertarik untuk membeli/sewa mesin rekondisi bisa hubungi kami segera! Karena kami menyediakan berbagai macam mesin fotocopy rekondisi yang berkualitas.